Geografi
Nagari Simabur secara geografis berada diantara 000017Ls - 000039 Ls dan 1000019Bt - 100005 Bt dengan luas 945 Ha serta ketinggian dari permukaan laut 450 s/d 500 m. Secara administrasi Nagari Simabur berbatasan dengan :
1. Sebelah utara berbatasan dengan Nagari Sawah Tangah
2. Sebelah selatan berbatasan dengan Nagari Batubasa
3. Sebelah barat berbatasan dengan Nagari Pariangan
4. Sebelah timur berbatasan dengan Nagari Tabek
Dengan jumlah penduduk 3007 yang terdiri dari 3 jorong, yaitu :
1. Jorong Simabur
2. Jorong Tanjung Limau
3 . Jorong Koto Tuo
Secara geografis Nagari Simabur pada dasarnya sangat potensial untuk dikembangkan sebagai daerah transit, pariwisata dan pertanian karena posisi yang sangat strategis.